Jumat, 25 Maret 2011

perkembangan kewirausahaan sosial

Perkembangan kewirausahaan sosial saat ini rasanya sudah semakin tidak terbendung lagi. Menurut Dees (2001:12) ada beberapa faktor penyebabnya, antara lain:
1.       Berkembangnya fokus tentang efektivitas dari sistem pemerintahan tradisional dan pendekatan caritas dalam pemenuhan kebutuhan sosial
2.       Pencarian yang terus menerus terkait solusi inovatif yang mendukung pada perbaikan yang terus menerus
3.       Peningkatan keterbukaan pada eksperimentasi dengan pendekatan berbasis pasar dan metode bisnis pada sektor sosial
4.       Pertumbuhan pemikiran menuju privatisasi layanan publik, mengacu pada government contracting baik dengan penyedia layanan profit maupun non profit
5.       Pemikiran menuju pendekatan berbasis hasil (daripada berbasis kebutuhan) untuk mendanai bagian-bagian dari pihak pilantropi swasta maupun agen-agen pemerintahan
6.       Pendekatan baru yang lebih strategis dalam keterlibatan perusahaan dengan isu-isu sosial dan kemasyarakatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar